Masa depan sebuah organisasi sangat tergantung pada
berjalan tidaknya proses kaderisasi. Bila kaderisiasi berjalan, maka masa depan
organisasi itu terjamin, bila kaderisasi tidak jalan, maka masa depan
organiasasi itu dalam kegelapan. Bisa jadi baik, karena muncul pimpinan yang
tak terduga, tetapi bisa jadi suram karena pemimpin yang hadir tanpa
dipersiapkan, sehingga tidak mampu menyambung dan menggerakkan roda
organisasi, baik itu organiasasi keluarga, keagamaan, kemasyarakatan,
perusahaan, partai politik atau negara.
Saat ini kaderisasi menjadi barang langka, orang kembali ke alam primitif,
tidak berinfestasi di sumber daya manusia. Mereka hanya merekrut orang yang
sudah jadi. Risikonya harus banyar tinggi, baik bayar dengan uang, atau bayar
dengan kekecewaan, sebab seorang pemimpin yang tidak memiliki komitmen
organisasi setiap saat bisa meninggaklan organisasinya ketika mendapatkan
tawaran yang lebih menguntungkan. Ini yang banyak terjadi saat ini.
Dengan tidak adanya kaderisasi ini, sering dalam menyusunan sebuah organisasi
tidak lagi mempertimbangkan kemampuan dan pengabdian serta prestasi. Siapa yang
dekat dengan pemegang kekuasaan, dengan modal uang atau menjilat, maka jadilah
ia pemimpin. Prosedur rekrutmen tidak dilalui, bisa jadi kader yang berprestasi
dilewai oleh petualangan yang tak berpengalaman. Organisasi hanya sebagai
terminal atau batu loncatan untuk mencari posisi lebih tinggi. Oleh karena itu
hampir semua organisasi sosial, politik dan keagamaan mengalami kerapuhan di
dalam karena dikelola oleh orang yang tidak memiliki komitmen berorganisasi.
Kenyataan itu berkembang lebih para, ketika pemimpin yang muncul tidak memiliki
visi kaderisasi, sehingga mereka hanya berjalan sendiri, dengan dalih lebih
efisien. Ketika efisiensi telah diterapkan dalam organisasi, apalagi didasari
oleh prinsip pragmatisme, maka efisiensi telah meruntuhkan system kderisasi
organisasi. Kaderisasi tidak mesti dalam kelas resmi, tetapi dijalankan melalui
penugasan. Penugasan sebagai proses pematangan telah ditiadakan, ketika para
pemimpin lebih senang memilih event organizer (EO) untuk menjalankan
suatu acara.
Cara itu memang simpel, dengan dana tertentu ia bisa menunjuk sebuah EO untuk
melaksanakan kegiatan, tanpa melibatkan anggota organisasi secara keseluruhan.
Dengan demikian dana bisa disimpan lebih banyak. Ketika organisasi banayak
menyerahkan kegiatan pada EO maka praktis pengalaman mengkelola organisasi bagi
anggota menjadi nihil. Akhirnya organisasi juga tidak ternbangun kebersamaan,
maka lambat laun organisasi menjadi sebuah perusahaan pribadi yang tugasnya hanya
menjalankan proyek. Bukan untuk menggerakkan organisasi dan menggerakkan
masyarakat untuk tujuan tertentu.
Bila fenomena ini berjalan terus tanpa kontrol, maka organisasi akan menjadi
korporasi, dan system kaderisasi akan punah. Demikian juga organisasai tidak
mperlu memiliki berbagai departemen, karena seorang ketua, telah bisa menunjuk
EO mana saja sesuai dengan bidang kerjanya. Anggota organisasi yang
diterlantarkan tidak dimobilisasi akhirnya mengalami kejenuhan sendiri, karena
itu satu-persatu mengundurkan diri, atau tidak aktif.
Fenomena EO ini juga sudah mulai merasuki kalangan aktivis NU, sehingga tugas
kaderisasi organisasi jadi terhenti. Tidak ada aktivitas yang didistribusikan,
tidak ada pengalaman yang disosialisasikan. Ini semua akibat lemahnya gerakan
kaderisasi, sehingga organisasi berkembang tanpa pola, dan lama kelamaan
organisasi mengalami kejenuhan, kemandekan bahkan terjadi kehilangan spirit.
Kalaupun organisasi masih hidup, tetapi tidak memiliki aktivitas, hanya punya
papan nama. Padahal masyarakat banyak membutuhkan pertolongan.
Sementara itu di sisi lain muncul kelompok Islam baru yang radikal dengan
spirit organisasi yang tinggi, dan dengan pengkaderan yang sistematis, mulai
menguasai keadaan. Kalau kalangan ormas termasuk NU tidak memperbaiki
system organisasinya, terutama sistem rekrutmen dan bidang kaderisasinya, NU
akan mengalami disorganisasi dan akan mengalami demoralisasi, ketika komitmen
berorganisasi tidak ditumbuhkan. Komitmen organisasi bisa ditumbuhkan melalui
serangkaian keteladanan dan kaderisasi.
(Sumber : Artikel Peserta Makesta 2021)